Selasa, 18 September 2012

20 Negara Paling Banyak Utang

Krisis dunia 2008 yang ditandai kehancuran Lehman Brothers ternyata berdampak besar terhadap perekonomian dunia. Banyak negara yang jumlah utangnya menggunung. Banyak negara yang terpaksa meningkatkan utang agar ekonominya bergerak. Hasilnya, jumlah utang makin menumpuk bahkan melampaui pendapatan domestik bruto (PDB).

Banyak pemerintahan yang harus memutar otak guna menggerakan roda ekonominya meski memanfaatkan utang sebagai 'bahan bakarnya'. Berikut 20 besar negara dengan peringkat utang tertinggi, seperti dilansir
CNBC, Jumat (14/9/2012).

20. Amerika Serikat (AS)
Negara adidaya ini diketahui memiliki total utang luar negeri US$ 14,959 triliun atau 99,46% dari total pendapatan domestik bruto (PDB) yang sebesar US$ 15,04 triliun.
 

Jumlah utang per kapita di AS mencapai US$ 47.664
Rasio utang terhadap PDB Hungaria tercatat cukup besar, sekitar 110,3%. Total utang negara ini mencapai US$ 216,16 miliar sedangkan total pendapatan domestik brutonya hanya US$ 195,9 miliar.

19. Hungaria
Rasio utang terhadap PDB Hungaria tercatat cukup besar, sekitar 110,3%. Total utang negara ini mencapai US$ 216,16 miliar sedangkan total pendapatan domestik brutonya hanya US$ 195,9 miliar.

Hungaria pun mencatat utang per kapita US$ 21.706.

18. Italia
Negara Pizza ini memiliki utang luar negeri US$ 2,494 triliun. Sedangkan total pendapatan domestik bruto US$ 1,826 triliun.

Italia pun mencatat rasio utang terhadap PDB hingga 136,6%, dan utang per kapita Italia mencapai US$ 40.724.

17. Australia
Rasio utang terhadap pendapatan domsetik bruto Australia mencapai 139,9%. Perhitungan ini didapat dari total PDB negara Kanguru tahun 2011 sebesar US$ 917,7 miliar dibandingkan total utang negara US$ 1,283 triliun.

Utang per kapita Australia pun mencapai US$ 58.322.

16. Spanyol
Spanyol memiliki memiliki total utang US$ 2,392 triliun, dengan rasio utang terhadap PDB adalah 169,5%. Sedangkan total pendapatan domestik bruto (PDB) adalah US$ 1,411 triliun.

Total utang Spanyol per kapita mencapai US$ 50.868.

15. Yunani
Rasio utang Yunani terhadap pendapatan domestik bruto mencapai 178,9%. Data 2011 menyebutkan PDB Yunani mencapai US$ 305,6 miliar dengan utang yang dihimpun negara ini mencapai US$ 546,92 miliar.

Utang per kapita Yunani adalah sekitar US$ 50.702.

14. Jerman
Rasio utang Jerman terhadap PDB per 2011 mencapai 183,9%. Posisi utang Jerman US$ 5,67 triliun dengan total pendapatan domestik bruto (PDB) adalah US$ 3,085 triliun.

Utang per kapita perseroan mencapai US$ US$ 69.788.

13. Portugal
Total pendapatan domestik bruto (PDB) negara di selatan Eropa ini mencapai US$ 246,9 miliar, dengan jumlah akumulasi utang US$ 511,94 miliar.

Rasio utang terhadap PDB di Portugal mencapai 207,3%. Sementara utang per kapita Portugal mencapai US$ 47.483.

12. Austria
Rasio utang terhadap PDB di Austria adalah 241,3%. Total pendapatan domestik bruto (PDB) mencapai US$ 351,4 miliar. Namun utang Austria lebih dari dua kali lipat dari PDB-nya atau mencapai US$ 847,95 miliar.

Utang per kapita Austria saat ini mencapai US$ 103.160.

11. Finlandia
Rasio utang terhadap pendapatan domestik bruto (PDB) di Finlandia mencapai 244,8%. Sedangkan utang negara Eropa Utara ini mencapai US$ 478,84 miliar dengan PDB 2011 mencapai US$ 195,6 miliar.

Total utang per kapita Finlandia tercatat sejumlah US$ 90.984.

Setelah tadi peringkat 11 hingga 20 negara pengutang terbesar di dunia, 10 besar negara paling banyak utang di dunia didominasi oleh negara-negara di Eropa yang memang paling besar terkena dampak krisis 2008 lalu. Berikut urutan kesepuluh hingga jawara negara pengutang terbesar di dunia.

10. Norwegia
Nilai pendapatan domestik bruto (PDB) Norwegia adalah US$ 264,5 miliar, dengan total utang US$ 653,29 miliar. Artinya rasio utang terhadap PDB Norwegia sekitar 246,9%.

Sedangkan total utang per kapita Norwegia mencapai US$ 138.783.

9. Prancis
Rasio utang terhadap PDB di Prancis lebih tinggi dari Norwegia, atau sekitar 254,4%. Total utang Prancis US$ 5,63 triliun dengan pendapatan domestik bruto US$ 2,21 triliun.

Utang per kapita Prancis juga mencapai US$ 85.824.

8. Swedia
Rasio utang terhadap PDB di Swedia mencapai 262,3%. Ini memperhitungkan jumlah PDB US$ 379,4 miliar, berbanding utang Swedia US$ 995,2 miliar.

Akumulasi utang per kapita Swedia adalah US$ 109.318.

7. Hong Kong
Rasio utang terhadap PDB di Hong Kong adalah 265,7%. Data 2011 memperlihatkan pendapatan domestik bruto Hong Kong US$ 353,7 miliar dengan total utang US$ 939,83 miliar.

Total utang per kapita Hong Kong adalah US$ 131.380.

6. Denmark
Denmark memiliki pendapatan domsetik bruto US$ 208,8 miliar dengan total utang US$ 591,4 miliar. Ini menjadikan rasio utang terhadap PDB Denmark setara 283,2%. Sedangkan utang per kapita US$ 106.680.

5. Belgia
Belgia memiliki rasio utang terhadap PDB sebesar 353,7%. Pendapatan domestik bruto Belgia sekitar US$ 412 miliar sedangkan utangnya US$ 1,457 triliun.

Utang per kapita Belgia adalah US$ 139.613.

4. Belanda
Rasio utang terhadap PDB Belanda cukup tinggi, yaitu mencapai 367%. Tercatat pendapatan domestik bruto Belanda di 2011 adalah US$ 705,7 miliar dengan utang yang dihimpun US$ 2,59 triliun.

Utang per kapita Belanda mencapai US$ 154.820.

3. Swiss
Rasio utang Swiss terhadap PDB adalah 391,3%. Pendapatan domestik bruto Swiss mencapai US$ 340,5 miliar, namun total utang Swiss bertengger pada posisi US$ 1,332 triliun.

Utang per kapita Swiss pun sejumlah US$ 174.022.

2. Inggris
Rasio utang terhadap PDB Inggris adalah 451,4%. Posisi PDB Inggris mencapai US$ 2,25 triliun, dengan utang yang masih harus dilunasi sekitar US$ 10,157 triliun.

Utang per kapita Inggris adalah sekitar US$ 161.110.

1. Irlandia
Ini dia jawara rasio utang terhadap PDB dari 20 negara di dunia. Irlandia yang masih masuk dalam kekuasaan Inggris Raya ini mengakumulasi utang US$ 2,26 triliun. Padahal pendapatan per kapita Irlandia hanya US$ 182,1 miliar.

Rasio utang terhadap PDB Irlandia mencapai 1.239%. Utang per kapita Irlandia otomatis paling besar US$ 478.087.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar